Saya sering ditanya teman-teman mengajar di sekolah, "Pak Azis, kok senang sekali nge-blog. Apa blog bisa hasilkan uang?"
Saya tidak pernah bisa menjawab, karena selama ini memang saya belum tahu bagaimana cara blog bisa menghasilkan uang. Yang saya nikmati nge-blog adalah, saya bisa menyimpan karya-karya saya dan bisa dibaca dimana-mana tanpa harus membawa berkas-berkas, komputer bahkan flashdisk. Saya cukup mampir warnet, lalu buka blog, maka terbaca semua karya-karya saya. Berapa karya saya yang lupa dan hilang, hanya gara-gara kurang pandai mendokumentasi. Dokumen yang disimpan di komputer, di disket, flashdisk, apalagi dicoretan-coretan kertas ketika perangkat itu rusak, maka hilanglah data-data itu. Tapi kalau dengan blog, yang menyimpan internet, dan dapat dibaca oleh teman-teman yang membutuhkan.
Lagi pula, blog dapat digunakan oleh berbagai kalangan pengguna internet dengan berbagai tujuan, mulai dari blog pribadi, untuk berbagi informasi, mencari uang, bahkan untuk sarana pendidikan. Nah, sebagai guru bahasa Indonesia, saya mengajak anak-anak untuk melihat blog saya yang penuh dengan karya-karya sastra sebagai bahan latihan.
Sekarang saya mencoba memasang iklan dari Amazon.com barangkali ada yang mau belanja dengan cara online, kan lumayan. Lagi pula ternyata tidak sulit belanja di sana.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar